
“Dalam semangat Iman Kekatolikan saya kan berusaha merangkul mereka yang menjadi competitor saya”


Indikatorpapua.com | Sorong – Yustina Ogoney, resmi terpilih secara aklamasi menahkodai organisasi Pemuda Katolik Komisariat Daerah (Komda) Provinsi Papua Barat Periode 2022-2025.
Terpilihnya Srikandi asal Tanah Sisar Matiti tersebut melalui Musyawarah Komisariat Daerah (Muskomda) Muskomda yang dilaksanakan di Aula Gereja Katolik Paroki Katedral Sorong (2/4) kemarin, Yustina secara bulat didukung oleh 7 Komisariat Cabang (Komcab) Definitif. Minggu (3/4/2022).
Dalam Muskomda yang dipimpin langsung oleh Sekjen Pengurus Pusat Pemuda Katolik, Johannes Sitohang tersebut juga dihadiri oleh Pastor Izak Bame, Pr sebagai Pastor Moderator Pemuda Katolik, Pastor Imanuel Thenau, Pr, Wakil Uskup Bidang Hukum dan Vikaris Jendral Keuskupan, Manokwari – Sorong Pastor Lewi Ibori, OSA.
Disampaikan Pastor Lewi Ibori, OSA dalam sambutannya berpesan agar Kader Pemuda Katolik Papua Barat harus berkualitas dan berdaya saing.
Sementara itu ketua terpilih Yustina Ogoney, menyampaikan bahwa dirinya siap memajukan Pemuda Katolik Papua Barat.
Ia juga mengungkapkan akan melakukan agenda rekonsiliasi terhadap semua pihak yang sempat menjadi kompetitornya.
“Dalam semangat Iman Kekatolikan saya kan berusaha merangkul mereka yang menjadi competitor saya”, Pungkasnya.
Pewarta : Wawan