12.5 C
New York
Jumat, Oktober 18, 2024

Buy now

Kamtibcarlantas Kapolres Junov Bagikan 100 Helem Standard Bagi Para Pengendara

“Jadi dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat menjadi sadar dalam tertib berlalu lintas,”

Indikatorpapua.com | Bintuni – Tekan angka terjadinya kecelakaan berlalu lintas dan dalam kegiatan Operasi Mansinam tahun 2023, jajaran Satlantas Polres Teluk Bintuni menggelar razia kendaraan bermotor, sekaligus membagikan 100 unit helem standard keselamatan berkendara.

Giat yang berlangsung di jalan raya poros Kampung Lama Teluk Bintuni tersebut langsung dipimpin oleh Kapolres Teluk Bintuni AKBP Junov Siregar, SH, S.I.K, M.K.P yang didampingi Kasat Lantas Ipda Pasha Aditya Nugraha, S.Tr.K. Rabu (15/2/2023).

Kapolres Teluk Bintuni AKBP Junov Siregar di lokasi razia menyampaikan, sesuai petunjuk dari Polda Papua Barat, kegiatan operasi keselamatan ini untuk menciptakan situasi keamanan, ketertiban, keselamatan kelancaran berlalu lintas (Kamtibcarlantas).

“Jadi dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat menjadi sadar dalam tertib berlalu lintas,” tutur Kapolres.

Kasat lantas Polres Teluk Bintuni Ipda Pasha Aditya Nugraha bersama personil anggota satlantas lainnya sedang periksa kelengkapan salah seorang pengendara roda dua.

Dijelaskan Kapolres Junov, sering para pengendara maupun yang di bonceng tidak menggunakan dan membawa kelengkapan berlalulintas contohnya helem, sehingga pada hari ini ada pembagian helem standard, selain bertujuan mengajak para pengendara maupun penumpangnya tertib berlalu lintas, sekaligus menjaga keselamatan diri.

Sementara itu, Kasat lantas Polres Teluk Bintuni Ipda Pasha Aditya Nugraha menjelaskan, hasil melaksanakan tugas razia kendaraan baik roda dua, empat, enam, di hari ini ada tindakan yang diambil Tilang 21, kemudian teguran lisan sebanyak 32, dan Pelanggaran sebanyak 53.

Dengan rincian untuk pelanggaran roda empat (R4) ada sebanyak 4 unit dengan tidak dilengkapi Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB), untuk roda dua (R2) sebanyak 17 unit, kemudian tidak dilengkapi TNKB sebanyak 15 unit. Kemudian kendaraan roda dua yang menggunakan kenalpot racing atau brong ada sebanyak 2 unit.

Pewarta : Wawan.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,913PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

Bintuni. Pada momentum kelahiran Nabi besar Muhammad SAW 12 Robbiul awal 1443 H / 2021 M Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Teluk Bintuni Ahmad Subuh Refideso, S.HI mengajak seluruh lapisan warga masyarakat khususnya umat muslim yang berada di Kabupaten Teluk Bintuni agar dapat mengambil Hikmah dari nilai-nilai yang terkandung di dalamnya."Peringatan Maulid Nabi ini tentunya merupakan refleksi umat Islam terhadap Baginda tercinta Rosulullah SAW, atas kelahirannya, maupun perjuangannya dalam syiar Islam" kata Subuh. Senin (25/10/2021).Diungkapkan Subuh Refideso, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW juga memiliki makna dan tujuan yang positif, baik yang dilaksanakan oleh tiap-tiap Pengurus Takmir Masjid, lembaga-lembaga kerukunan kemasyarakatan lainnya, ini semua patut diteladani oleh setiap umat muslim."Saya mewakili seluruh pengurus MUI memberikan Apresiasi dan mensupport kepada lapisan masyarakat yang telah berjibaku untuk meneladani kelahiran dan perjuangan Baginda Rasulullah SAW" ungkapnya.Ahmad Subuh Refideso juga menjelaskan, giat Maulidur Nabi Muhammad SAW juga mengajarkan kita hubungan sesama mahluk ciptaanNYA maupun hubungan kepada sang Pencipta, yang tentunya demi terwujudnya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara."Hablum Minallah, Hablum Minannas" jelas SubuhSubuh juga berharap kepada Pemerintah Daerah seyogyanya dapat memberikan support dan dukungannya atas semua kegiatan-kegiatan keagamaan yang dilakukan, karena ini merupakan bagian dari visi misi Kepala Daerah khusus Pembangunan dibidang Keagamaan.
Total
0
Share