Teluk Bintuni, INDIKATORPAPUA.COM – Dalam Debat Publik pertama pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024, pasangan calon nomor urut 1, Yohanis Manibuy dan Joko Lingara (YOJOIN), memperlihatkan sosok pemimpin yang sangat menjunjung tinggi prinsip kedaulatan rakyat.
Hal tersebut terlihat setelah Paslon YOJOIN menyampaikan salam pembuka, keduanya langsung menyapa seluruh warga masyarakat Kabupaten Teluk Bintuni terlebih dahulu, ini menunjukkan bahwa Paslon nomor urut 1 memahami pentingnya keberadaan rakyat sebagai sumber utama legitimasi kepemimpinan.
Tindakan ini mencerminkan nilai-nilai dasar kedaulatan rakyat, di mana pasangan calon menunjukkan sikap menghormati dan mengutamakan masyarakat, sebagai wujud sosok calon pemimpin yang dekat dan terbuka terhadap aspirasi rakyat.
Giat yang berlangsung sekitar 2 jam 10 menit 40 detik di gedung serba guna (GSG) Kamis (31/10/2024) tersebut, terbagi dalam 6 segmen dengan tema “Meningkatkan kesejahteraan masyarakat, menuju Kabupaten Teluk Bintuni yang maju, dan berkeadilan,”. Sub tema, pendidikan dan kesehatan. Kemudian birokrasi ekonomi dan pemberdayaan masyarakat.
Dari pantauan media ini, usai debat publik pasangan calon nomor urut 1 memilih berjalan kaki bersama relawan, simpatisan dan masyarakat pendukung menuju ke tempat posko kemenangan Komplek Kampung Lama Teluk Bintuni.
Pewarta : Wawan.