3.9 C
New York
Jumat, November 22, 2024

Buy now

Gubernur Papua Barat Hadiri Perayaan 18 Tahun Teluk Bintuni

Indikatorpapua.com|BINTUNI-Memperingati Hari Ulang Tahun HUT ke 18, Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni lakukan Upacara Bendera bertempat di Gelanggang Argosigemerai, SP 5 Distrik Bintuni Timur. Rabu (09/06/2021)

Dengan Mengambil tema ” Teluk Bintuni bersatu Untuk Maju” dan Sub Tema ” Melalui Hut Kabupaten Teluk Bintuni yang ke 18, kita satukan perbedaan untuk mewujudkan Masyarakat yang Damai, Maju, Produktif dan Berdaya saing”

Turut hadir, Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan, Bupati Teluk Bintuni Ir. Petrus Kasihiw. MT, Wakil Bupati Matret Kokop SH, Ketua DPRD Teluk Bintuni Simon Dowansiba SE, Wakil bupati Manokwari selatan Wempi Rengkung, Anggota DPR Provinsi Papua barat, Robert Manibuy SH, TNI – Polri serta ASN, serta Tamu Undangan.

Dalam sambutan Bupati Ir.petrus Kasihiw MT, mengatakan perjuangan para tokoh pemekaran Kabupaten Teluk Bintuni, tetap memberikan semangat untuk membangun Kabupaten tersebut.

” Semangat perjuangan para pejuang pemekaran tidak pernah kendor, dengan adanya perbedaan yang dirajut dengan ke keharmonisan dapat menjadi kekuatan, ” Ujarnya.

Baca juga berita terkait, https://indikatorpapua.com/18-tahun-kabupaten-teluk-bintuni-jangan-lupa-pejuang-pemekaran/

Bupati juga mengatakan, Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni juga telah berhasil mengurangi angka kemiskinan yang dari tahun 2005 berada di angka 36, 6 persen dan kini sudah menurun menjadi 29,78 persen, hal Tersebut juga Sesuai dengan data Badan Pusat Statistik (BPS).

Selain itu Kabupaten Teluk Bintuni Juga memperoleh Opini WTP yang ke 8, dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik indonesia (BPK RI).

Pemerintah daerah terus akan membangun Infrastuktur milik pemerintah maupun untuk masyarakat, seperti pembangunan pasar Manimeri, Gedung kantor Dinas Infokom dan Gelanggang argosigemerai.

Dan dalam waktu dekat Pemerintah Daerah akan bekerja sama dengan pemerintah Provinsi Papua Barat membangun dermaga yang berada di wilayah Distrik, Sehingga dapat membuka Isolasi daerah.

Dalam situasi pandemi Covid 19, Pemerintah juga telah memberikan Bantuan kepada Masyarakat, berupa bantuan sembako maupun bantuan Dana, kepada Masyarakat yang terkena dampak covid 19. 

” Pemerintah Daerah juga memberikan Bantuan kepada para mahasiswa dan pelajar hingga saat ini, Hal tersebut Guna mewujudkan Bintuni yang Damai, Maju, Produktif dan Berdaya saing Demi Kesejahteraan Masyarakat, ” Ujarnya|Laporan: Wawan Gunawan

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,913PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

Bintuni. Pada momentum kelahiran Nabi besar Muhammad SAW 12 Robbiul awal 1443 H / 2021 M Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Teluk Bintuni Ahmad Subuh Refideso, S.HI mengajak seluruh lapisan warga masyarakat khususnya umat muslim yang berada di Kabupaten Teluk Bintuni agar dapat mengambil Hikmah dari nilai-nilai yang terkandung di dalamnya."Peringatan Maulid Nabi ini tentunya merupakan refleksi umat Islam terhadap Baginda tercinta Rosulullah SAW, atas kelahirannya, maupun perjuangannya dalam syiar Islam" kata Subuh. Senin (25/10/2021).Diungkapkan Subuh Refideso, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW juga memiliki makna dan tujuan yang positif, baik yang dilaksanakan oleh tiap-tiap Pengurus Takmir Masjid, lembaga-lembaga kerukunan kemasyarakatan lainnya, ini semua patut diteladani oleh setiap umat muslim."Saya mewakili seluruh pengurus MUI memberikan Apresiasi dan mensupport kepada lapisan masyarakat yang telah berjibaku untuk meneladani kelahiran dan perjuangan Baginda Rasulullah SAW" ungkapnya.Ahmad Subuh Refideso juga menjelaskan, giat Maulidur Nabi Muhammad SAW juga mengajarkan kita hubungan sesama mahluk ciptaanNYA maupun hubungan kepada sang Pencipta, yang tentunya demi terwujudnya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara."Hablum Minallah, Hablum Minannas" jelas SubuhSubuh juga berharap kepada Pemerintah Daerah seyogyanya dapat memberikan support dan dukungannya atas semua kegiatan-kegiatan keagamaan yang dilakukan, karena ini merupakan bagian dari visi misi Kepala Daerah khusus Pembangunan dibidang Keagamaan.
Total
0
Share