Indikatorpapua.com|SORONG-Kejaksaan Negeri Sorong mengadakan Gerai Vaksinasi dalam rangka Hari Bakti Adhiyaksa ke 61 dan Hari ulang tahun XXI ikatan Adhiyaksa Dharmakrin, Selasa (13/7-2021)
Gerai Vaksinasi diadakan Selasa (13/7-2021) di Kantor Kejaksan Negeri Sorong, bukan hanya Vaksin bagi Para staf Pegawai maupun Honorer yang bekerja di Kantor tersebut, tapi juga dibuka bagi Masyarakat umum.
“Saya berharap kegiatan vaksinasi itu nantinya dapat membantu Pemerintah dalam menekan angka Covid-19 yang kian meningkat.” Kata Kepala Kejaksaan Negeri Sorong, Erwin PH Saragi SH,MH saat dikonfirmasi.
Termasuk kata dia, untuk mendukung pelaksanaan PPKM Darurat bersama Forkopimda Kota dan Kabupaten Se Sorong Raya.
Kejaksaan juga memberikan paket sembako sebanyak 200 paket kepada Warga yang kurang mampu, sebagai wujud kepedulian kepada sesama anak Bangsa
Kepala Kejaksaan Negeri Sorong, Erwin PH Saragih, SH MH mengatakan, kegiatan menyambut Hari Bhakti Adhiyaksa ke 61 Tahun telah dilaksanakan pada beberapa hari yang lalu.
“Tanggal 7 Juli kemarin kita adakan kegiatan menyambut Hari Bhakti Adiyaksa ke 61 Tahun” katanya
Dikatakan juga bahwa, puncak acara digelar pada 22 Juli 2021 mendatang terpusat di Kantor Kejaksaan Negeri Sorong
“Kami juga mengadakan kegiatan amal yakni donor darah dalam rangkaian HUT Adhiyaksa kali ini” kata Saragih|Laporan: Mohamad Raharusun