Indikatorpapua.com|BINTUNI- Tawakal merupakan salah satu derajat agama sebagai status kaum muslimin yang tergolong dekat dengan Allah SWT.
Tawakal juga merupakan buah dari tauhid, maka barangsiapa yang bertaqwa kepada Allah SWT dengan sebenar-benarnya maka mereka termasuk golongan orang-orang yang bertawakal kepadaNya.
“Seorang mukmin harus yakin bahwa Takdir merupakan dari Allah SWT, jika ada sesuatu yang sulit maka itu adalah takdirNya, dan jika sesuatu itu ringan maka itu semua karena Allah SWT”
Hal ini disampaikan dalam khotbah Jumat oleh Sukiman yang bertindak sebagai Khotib Jum’at di masjid At-Taqwa Kampung Argosigemerai SP 5 Bintuni. Jumat (2/7/2021).
Ini tersirat dalam Firman Allah SWT yang berbunyi “Dia-lah Allah yang Maha Penyayang Kami beriman kepada-Nya dan kepada-Nya-lah Kami bertawakkal. kelak kamu akan mengetahui siapakah yang berada dalam kesesatan yang nyata”. (Al-Mulk (67): 29).
Lanjut Khotib berpesan, Barangsiapa yang mengesampingkan Tawakal maka dia menghadapi resiko dan ancaman yang lebih besar.
Orang yang tanpa bertawakal hidupnya akan terseret kepada hal dunia semata, terbuai oleh kesenangan dan hidupnya akan disibukkan dengan harta yang akan tumbuh sifat ke khawatiran, ambisinya semakin membumbung tinggi, dengan bertawakal tanpa disadari semua itu akan menempatkannya kepada derajat yang tinggi disisi Allah SWT.
Tawakal merupakan rangkaian yang harus diambil dalam setiap langkah setelah ikhtiar dan usaha dalam kehidupan. Tutupnya.|Laporan: Wawan Gunawan