16 C
New York
Kamis, April 25, 2024

Buy now

Gelar Rapat Pleno Pengurus Golkar, Lambert Jitmau: Juni Kita Akan Turunkan Karteker DPD II

Indikatorpapua.com|MANOKWARI-Dewan Perwakilan Daerah (DPD I) Partai Golkar Papua Barat, perdana menggelar rapat pleno pengurus dibawah Pimpinan Ketua DPD Lambert Jitmau dan  Sekertaris Golkar Selviana Wanma.

Rapat digelar di Manokwari dengan membicarakan beberapa Agenda penting terakait masa depan Partai dibawah pengurus baru DPD Golkar Papua Barat.

Ketua DPD I Partai Golkar, Lambert Jitmau mengatakan Perbedaan didalam tubuh Partai itu sudah berakhir, disebabkan Hasil Musyawarh Daerah Musdah DPD Golkar dengan terpilihnya dirinya melalui aklamasi.

“Legalitas Kepengurusan ditandai dengan turunya SK pada 18 april lalu, sebagai dasar saya sebagai ketua dan Ibu Selvi sebagai Sekertaris” Kata Lambert Jitmau saat ditemui Wartawan.

Memimpin Organisasi yang besar ini dan sebagian besar pengurus telah hadir kata Ketua DPD I Golkar, melakukan pertemuan atau Rapat Persana agar menyatukan persepsi kepengurusan Partai Golkar hingga lima Tahun kedepan.

“Lewat pertemuan ini saya sampaikan, bahwa perbedaan itu sudah berlalu, tanggalkan perbedaan persepsi dan mari kita menatap golkar agar lebih kedepan, untuk bekerja dengan bagaimana meyakinkan publik demi Golkar kedepan” ujarnya.

Lambert Jitmau menambahkan bahwa,  sebagai ketua ia tentu tidak sanggup bekerja membesarkan Partai ini tanpa dukungan Pengurus dan tentunya Masyarakat.

“Saya sebagai ketua Golkar tidak terlalu banyak berkomentar, namun mulai besok saya akan hadirkan sebuah sekertariat sebagai pusat pengendalian terutama untuk pengelolaan administrasi” ungkapnya.

Selanjutnya kata Jitmau, pihaknya pun akan melakukan konsulidasi Partai di 13 Kabupaten Kota untuk memilih Ketua-ketua DPD Golkar tingkat II, kepengurusan DPD II harus parmanen.

“Langkah ini harus dilakukan sebagai landasan untuk memajukan Partai golkar mulai dari Kabupaten kota hingga Provinsi dan pusat” jelasnya.

Jitmau juga mengatakan bahwa dalam waktu dekat pihaknya akan menurunkan Karteker Ketua DPD II Partai Golkar di 13 Kabupaten dan Kota.

“Paling cepat awal Juni atau pertengahan Juni mendatang saya sudah menurunkan Karteker di seluruh Kabupaten dan Kota” ungkapnya.

Dikatakan bahwa sebagai Ketua DPD I meyakini bahwa kepercayaan yang diberikan itu sesuatu yang Mahal, namun sebagai mantan ketua DPD II Partai Golkar Kota Sorong, dia telah membuktikan memajukan partai Golkar.

“Tak terkalahkan Partai Golkar di seluruh Kabupaten, dua periode kami memimpin Partai Golkar tidak pernah kurang dari 8 Kursi yang kami berikan, bahkan kami sumbang 3 Kursi untuk DPRD tingkat Provinsi Papua Barat kemarin” ujarnya.

Dikatakan bahwa dengan pengalaman yang dimiliki selama 2 periode memimpin Partai Golkar Kota Sorong, ia berkeinginan menularkan keberhasikanya di tingkat DPD I Provinsi Papua Barat.

Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Manokwari, Dady Narwawan ditemui terpisah menegaskan, Partai Golkar Manokwari saat ini telah siap menggelar Musda.

“Kami sudah siap menggelar Musyawarah Daerah Musda Partai Golkar Kabupaten Manokwari, menunggu perintah dari DPD I” kata Narwawan|Laporan: Mohamad Raharusun

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,913PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

Bintuni. Pada momentum kelahiran Nabi besar Muhammad SAW 12 Robbiul awal 1443 H / 2021 M Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Teluk Bintuni Ahmad Subuh Refideso, S.HI mengajak seluruh lapisan warga masyarakat khususnya umat muslim yang berada di Kabupaten Teluk Bintuni agar dapat mengambil Hikmah dari nilai-nilai yang terkandung di dalamnya."Peringatan Maulid Nabi ini tentunya merupakan refleksi umat Islam terhadap Baginda tercinta Rosulullah SAW, atas kelahirannya, maupun perjuangannya dalam syiar Islam" kata Subuh. Senin (25/10/2021).Diungkapkan Subuh Refideso, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW juga memiliki makna dan tujuan yang positif, baik yang dilaksanakan oleh tiap-tiap Pengurus Takmir Masjid, lembaga-lembaga kerukunan kemasyarakatan lainnya, ini semua patut diteladani oleh setiap umat muslim."Saya mewakili seluruh pengurus MUI memberikan Apresiasi dan mensupport kepada lapisan masyarakat yang telah berjibaku untuk meneladani kelahiran dan perjuangan Baginda Rasulullah SAW" ungkapnya.Ahmad Subuh Refideso juga menjelaskan, giat Maulidur Nabi Muhammad SAW juga mengajarkan kita hubungan sesama mahluk ciptaanNYA maupun hubungan kepada sang Pencipta, yang tentunya demi terwujudnya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara."Hablum Minallah, Hablum Minannas" jelas SubuhSubuh juga berharap kepada Pemerintah Daerah seyogyanya dapat memberikan support dan dukungannya atas semua kegiatan-kegiatan keagamaan yang dilakukan, karena ini merupakan bagian dari visi misi Kepala Daerah khusus Pembangunan dibidang Keagamaan.
Total
0
Share